Skip to main content

Ini dia Wujud Samsung Galaxy S8 Yang Katanya Tahan Banting



Samsung kembali merilis ponsel dari lini Galaxy S versi tahan banting sudah menjadi kebiasaan Samsung sejak 4 tahun terakhir, tepatnya sejak Galaxy S4 beberapa tahun lalu. Dan kini Samsung memberikan gebrakan dengan giliran S8 Active yang sepertinya akan muncul dalam waktu dekat akan di rilis.

Foto-foto S8 Active yang bocor di dunia maya kali ini lebih lengkap ketimbang sebelumnya. Tidak jauh beda dari segi bentuk atau wujudnya, ponsel tahan banting ini tampil dengan gaya yang mirip dengan pendahulunya, yaitu casing yang terlihat kokoh dan bodi yang lebih besar atau lebar. Wujud ponsel satu ini muncul dari sebuah video yang diunggah oleh salah seorang karyawan Samsung di San Francisco, Amerika Serikat bebrapa hari lalu, yang sepertinya punya akses ke prototipe S8 Active. Dan akhirnya video tersebut kemudian dihapus oleh si pengunggahnya setelah beberapa menit kemudian.
Menurut info uang di dapatkan, selain itu hal yang sudah disebutkan di atas, spesifikasi S8 Active sepertinya masih sama seperti S8 biasa seperti pendahulunya. Spesifikasi tersebut yaitu Snapdragon 835, RAM 4 GB dengan storage 64 GB yang bisa ditambah dengan microSD, dan kamera belakang 12 megapixel serta kamera depan 8 megapixel, dikutip detikINET dari Android Police.




Selain itu uniknya, Samsung menggantikan fungsi tombol Active Key dengan tombol Bixby, meski Bixby Voice kabarnya tak bisa digunakan di ponsel ini. Sistem operasi yang digunakan masih Android 7.0 Nougat, dan tak ada mode kamera underwater seperti ponsel seri Active sebelumnya, tentunya akan membuat pasar teknologi akan lebih ramai dan para penggilan teknologi khusunya akan sangat tertarik untuk mencoba ponsel satu ini.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar